Berapa Biaya Operasi Amandel? Barangkali pertanyaan ini merupakan pertanyaan yang sering ditanyakan oleh para penderita amandel. Cukup wajar, mengingat penyakit amandel tergolong kompleks jika menyerang orang dewasa. Penyakit amandel sendiri merupakan penyakit yang bisa diderita oleh siapa pun, baik anak-anak maupun dewasa.

Penyakit ini ditandai dengan pembengkakan pada bagian sisi ronga mulut. Dan cara yang paling tepat untuk menghilangkan penyakit ini adalah operasi. Sayangnya tidak banyak yang ingin melakukan operasi karena biaya operasi amandel dianggap mahal.

Pengertian Amandel

Amandel bisa juga disebut tonsil. Sebenarnya amandel memiliki fungsi yang baik yakni untuk menjaga pertahanan tubuh dari serangan kuman. Lantas mengapa amandel menjadi sebuah penyakit? Hal ini karena amandel terkena infeksi sehingga menjadi membengkak.

Inilah yang kemudian disebut penyakit amandel. Sebuah penyakit yang ditandai dengan infeksi berupa radang dan terlihat memerah. Orang yang menderita penyakit ini cenderung akan dilanda gejala demam tinggi dan akan mengalami kesulitan untuk mencerna makanan.

Meskipun bisa menyerang siapa saja, penyakit amandel umumnya menyerang anak-anak dibandingkan orang yang sudah beranjak dewasa. Amandel pada anak-anak cenderung lebih mudah diobati dibandingkan pada orang dewasa.

Karena itulah tidak heran jika amandel menyerang pada anak-anak, orangtua cenderung tidak khawatir. Berbeda bila amandel menyerang pada orang dewasa. Amandel pada orang dewasa cenderung kompleks. Apalagi bila diharuskan untuk operasi.

Operasi amandel sendiri tidak menjamin kesembuhan 100 % meskipun peluang untuk sembuh tersebut cukuplah besar. Namun bukan berarti operasi amandel perlu dihindari. Operasi amandel tetap harus dilakukan terutama bagi penderita amandel dengan radang dan infeksi yang tergolong kronis.

Biaya Operasi Amandel
Bila memang penderita amandel perlu melakukan operasi, tidak ada salahnya untuk melakukan operasi, lantas berapa biaya operasi amandel? Biaya operasi amandel umumnya tidaklah murah. Tentang biaya ini, tentu bergantung rumah sakitnya. Hanya memang biaya operasi amandel pada tiap rumah sakit umumnya tidak berbeda jauh satu sama lainnya.

Baca Juga  Review Obat Asam Urat MOSEHAT

Bila dirata-ratakan, biaya operasi amandel secara keseluruhan di atas 10 juta, bahkan bisa sampai 20 juta lebih. Belum pula dengan biaya operasional perawatan selama proses operasi, yakni dimulai dari sebelum operasi, saat operasi dan sesudah operasi.

Dari uraian tersebut dapat diambil jawaban dari pertanyaan “berapa biaya operasi amandel?”, dan jawabannya adalah di atas 10 juta. Tentu bila melakukan operasi di rumah sakit berkelas, biayanya akan semakin membengkak. Apabila harga tidak masalah, sangat disarankan untuk melakukan operasi amandel di rumah sakit yang memiliki kinerja dan pelayanan baik meskipun memiakan biaya yang lebih mahal dibandingkan rumah sakit kebanyakan.

Efek Sesudah Operasi
Perlu diketahui bila sudah berniat untuk melakukan operasi amandel, sebaiknya waspada dan ketahui hal-hal yang terjadi setelah operasi. Saat operasi, pasien tidak akan sadar jadi pasien tidak tahu proses operasi. Namun sesudah operasi pasien akan mengalami banyak hal, terutama rasa sakit sesudah penyakit amandel dihilangkan.

Ketika operasi sudah selesai dan pasien membuka matanya, maka perasaan pertama yang akan muncul adalah rasa sakit di tenggorokan. Rasa sakit ini bukanlah sembarang rasa sakit melainkan rasa sakit yang terasa seperti dibakar. Minum air putih saja akan terasa sakit. Jangankan air putih, menelan ludah sendiri, sakitnya sangat luar biasa. Ttdak perlu khawatir karena hal ini merupakan hal yang cukup wajar.

Meskipun meminum air putih terasa seperti dibakar, para perawat dan dokter pasti akan menyarankan untuk meminum air putih yang banyak. Meminum air putih ini akan membantu proses penyembuhan semakin baik. Selain itu, untuk proses penyembuhan, makanan pun perlu dipilih.

Ada beberapa makanan yang nantinya jadi pantangan selama proses penyembuhan. Umumnya makanan yang tidak boleh dimakan adalah makanan seperti kerupuk atau sejenis gorengan. Berita baiknya, es krim sangat diperbolehkan. Sayangnya ketika memakan es krim tenggorokan akan tetap merasakan sakit.

Baca Juga  9 Tanaman Obat Tradisonal Yang Terkenal di Indonesia

Proses penyembuhan setelah operasi ini biasanya memakan waktu hingga tiga minggu. Selama itu, pasien harus tetap memilah makanan. Untuk makan nasi, biasanya satu minggu setelah operasi baru diperbolehkan. Tentu makan nasi itu tidak boleh makan secara terburu-buru.

Bila memakan nasi terburu-buru akan membuat proses penyembuhan menjadi terhambat. Satu hal lagi, pasien yang sudah melakukan operasi biasanya tidak boleh tertawa secara terbahak-bahak. Selama masa penyembuhan ini, umumnya pasien akan terlihat lebih banyak diam

Pencegahan Amandel Selain Operasi
Sudah dijelaskan sebelumnya tentang perkiraan harga operasi amandel. Gambaran tentang proses sesudah operasi pun sudah dijelaskan. Penggambaran tersebut mungkin akan sedikit berbeda pada kenyataannya.

Terutama untuk masalah biaya. Mengingat biaya cenderung fluktuatif, maka pertanyaaan ‘berapa biaya operasi amandel?” akan sedikit sulit dijawab dengan pasti. Terlepas dari itu semua, bila penderita amandel keberatan dengan proses operasi karena biayanya dianggap mahal, ada langkah lain yang bisa dicoba.

Langkah selain operasi ini tentunya sangat disarankan dibandingkan harus melakukan operasi amandel. Sayangnya langkah ini hanya berlaku bagi penderita penyakit amandel yang fungsi amandelnya masih berjalan baik. Tentu bila amandel kronis, operasi sangatlah disarankan. Lalu apa saja langkah pencegahan amandel? Berikut penjelasannya.

Konsumsi Vitamin C
Salah satu langkah pencegahan agar amandel kembali normal adalah dengan mengonsumsi banyak makanan dengan kandungan vitamin C yang tinggi. Setidaknya tubuh memerlukan vitamin C sebanyak 500 mg. Vitamin C ini bisa didapatkan dari banyak buah-buahan atau pun sayuran dengan kandungan zat besi.

Kurangi Makanan Tidak Penting
Langkah lain yang bisa dilakukan adalah dengan menhindari atau paling banter mengurangi makanan yang kurang bergizi atau tidak penting untuk tubuh. Makanan tidak penting yang dimaksud misalnya makanan dengan pemanis buatan dan makanan yang mengandung bahan pengawet berbahaya.

Baca Juga  Mengenal Penyebab Terjadinya Kanker Usus

Kurangi Makanan Pedas
Makanan pedas merupakan makanan yang cukup digemari. Sayangnya bagi penderita amandel, makanan ini harus dihindari atau dkurangi. Makanan pedas bisa menyebabkan potensi radang dan infeksi pada amandel.

Minumlah Air Putih
Perbanyaklah minum air putih. Semakin banyak minum air putih, maka akan semakin baik. Air putih tidak hanya baik untuk amandel tetapi juga sangat baik untuk tubuh. Diusahakan meminum air putih sebanyak 2 liter atau 8 gelas per harinya.

Langkah-langkah di atas bila dilakukan dengan baik, bukan tidak mungkin akan membuat penyakit amandel hilang. Maka dari itu, bagi penderita amandel yang belum parah, sebaiknya lakukan langkah-langkah di atas demi kesembuhan. Tentu langkah tersebut lebih mudah dilakukan dibandingkan menunggu amandel semakin membangkak dan mengharuskan pelaksanaan operasi.

Demikianlah informasi tentang biaya operasi amandel dan langkah pencegahan lain yang bisa dilakukan. Mudah-mudahan informasi ini berguna terutama bagi penderita amandel. Setelah membaca artikel ini, tentunya pengguna amandel mempunyai bayangan terntang perikiraan berapa harga operasi amandel. Selain itu penjelasan pasca-operasi amandel pun mudah-mudhaan bermanfaat bagi yang akan menjalankan operasi ini.