Tips Mempersiapkan Liburan – Liburan menjadi suatu momen yang sangat ditunggu-tunggu oleh setiap orang, termasuk Anda juga pastinya. Suatu waktu dimana Anda bisa lepas dari belenggu pekerjaan atau rutinitas sehari-hari yang menjemukan.
Saat dimana Anda tak perlu memikirkan hal yang memerlukan kerja keras otak. Hari-hari yang bisa Anda manfaatkan untuk mengistirahatkan diri dan men-charge kembali semangat yang sudah mulai luntur akibat kebosanan rutinitas.
Semua orang, termasuk Anda sangat menantikan liburan. Karena waktu santai yang menyenangkan tersebut sangat jarang ada, tentu Anda harus merencanakan untuk mempersiapkan liburan agar berkesan dan benar-benar mengisi baterai semangat Anda.
Tips Mempersiapkan Liburan Ala Mas Andy
Anda tentu sudah merencanakan kapan dan dengan siapa Anda akan menghabiskan hari libur. Setelah rencana matang, ada hal yang jangan Anda lupakan yaitu perlengkapan liburan. Berikut ada tips untuk mempersiapkan perlengkapan liburan agar Anda dapat menikmati hari libur dengan nyaman.
Standar Kelengkapan
Setidaknya Alat-alat Standar ini Di perlukan keberadaanya
1. Uang.
Dimanapun, Anda akan membutuhkan uang untuk bertransaksi. Setelah Anda mengetahui tujuan liburan, perhitungkan dengan cermat jumlah biaya yang kira-kira akan keluar saat Anda bersenang-senang.
Persiapkan dengan baik berapa jumlah uang yang harus Anda bawa secara cash, dan berapa yang bisa Anda simpan di salah satu ATM. Patut diingat jangan membawa semua kartu kredit dan ATM Anda, pikirkan hal terburuk jika dalam perjalanan Anda dirampok. Bawa seperlunya, dan tinggalkan sisanya di rumah.
2. Pakaian.
Siapkan pakaian secukupnya. Tentu Anda sudah mengetahui akan berapa hari Anda bersantai melewatkan hari libur. Siapkan pakaian yang sesuai dengan tujuan liburan Anda. Tidak perlu berlebihan dengan membawa semua pakaian.
Ingat, Anda akan berlibur, bukan mengikuti kontes kostum. Jangan memberatkan tas Anda hanya dengan pakaian yang tidak perlu. Kalau perlu, belilah beberapa pakaian dalam yang berbahan kertas yang dapat Anda pakai dan buang. Itu lebih praktis dan tidak merepotkan.
3. Surat Penting
Persiapkan identitas Anda dengan baik. Kartu identitas seperti KTP, SIM, kartu pelajar, paspor, dan sebagainya. Dan jangan lupa untuk memfotokopi masing-masing dari mereka lalu menyimpannya di tas atau buku agenda yang Anda bawa. Sehingga bila Anda kehilangan saat perjalanan, Anda masih memiliki bukti identitas saat melapor ke petugas keamanan.
4. Obat-Obatan
Anda tidak akan mengetahui apa yang akan terjadi dalam perjalanan liburan nantinya. Persiapkan obat yang kira-kira nanti dibutuhkan, apalagi jika Anda memiliki pernyakit tertentu. Siapkan obat-obatan standar seperti obat masuk angin, obat pusing, obat alergi, obat mencret (jika Anda salah makan saat berlibur), obat anti mabok, dan lotion anti serangga.
5. Alat kebersihan
Tentu Anda tidak ingin liburan yang menyebabkan badan Anda bau badan. Siapkan peralatan mandi standar seperti sabun cair, sikat gigi dan pasta gigi. Bawa juga alat make up ringan seperti sunblock, bedak, deodorant, lipgloss dan parfum. Peralatan kebersihan ini tentu milik pribadi yang harus Anda persiapkan dan tidak dibagi-bagi dengan orang lain.
6. Komunikasi
Meski liburan adalah waktu dimana Anda ingin bersantai dan tidak ingin diganggu oleh siapapun, tetap harus ada yang mengetahui kabar Anda. Siapkan handphone Anda selalu dalam kondisi menyala agar Anda mudah menghubungi dan dihubungi.
Anda juga perlu memberi kabar pada orang terdekat di mana posisi Anda. Apalagi jika saat berlibur Anda memiliki janji bertemu dengan kawan lama misalnya, Anda akan lebih mudah dihubungi.
7. Kamera
Abadikan semua momen liburan Anda dengan kamera. Bawalah perlengkapan yang dapat menyimpan momen-momen berharga seperti kamera digital atau handycam.
Dengan menyimpan semua memori saat liburan, Anda dapat mengenang kembali masa-masa menyenangkan saat Anda kembali bekerja nantinya. Efeknya adalah akan membuat Anda tersenyum dan merindukan kembali masa-masa berlibur yang indah. Giat bekerja, dan rencanakan dengan matang untuk liburan selanjutnya.
8. Asuransi Perjalanan
Dan yang terakhir yakni Asuransi Perjalanan. Sebenarnya kita tidak mau juga hal yang tidak diinginkan terjadi namun berjaga-jaga itu wajib hukumnya agar nantinya jika terjadi hal yang buruk entah itu kecelakaan dll ada yang membackup dari segi biayanya.
Untuk itu disarankan mendaftarkan diri pada perusahaan asuransi perjalanan yang terpercaya, salah satunya yakni Mega Insurance.
Mega Insurance bisa menjadi new travel partner kita selama bepergian. Perlindungan asuransi perjalanannya mencakup seluruh perlindungan kecelakaan diri, biaya pengobatan dll. Banyak yang sudah merasakan liburan bebas cemas dengan asuransi perjalanan Mega Insurance, diantaranya selain berbagai kemudahan yang didapatkan, kita akan senantiasa dilayani dengan ramah dan sabar, banyak promo diskon juga loh untuk kita.
Untuk lebih jelasanya follow akun instagramnya @megainsurance.id dan juga fanpage facebooknya @MEGAInsuranceID karena disana ada banyak informasi yang Anda butuhkan sebelum melakukan sebuah perjalanan.
Demikian bebetapa Tips Mempersiapkan Liburan Ala Mas Andy, semoga bermanfaat dan selamat berlibur kawan.